APA ITU SORGUM? BIJI-BIJIAN KAYA SERAT YANG SERING DIGUNAKAN DALAM HIDANGAN GLUTEN FREE

Apa itu sorghum, apa yang membuat sorgum istimewa, tekstur dan rasanya dan cara memasak biji-bijian sorgum yang benar.

Apa itu sorgum? 

Sorgum adalah tanaman yang efisien dan serbaguna. Tergantung pada spesiesnya, sorgum ditanam untuk dipanen sebagai biji-bijian sereal, makanan ternak, bahan untuk biomassa dan untuk diproses menjadi gula. Berasal dari negara Afrika, kini sorgum adalah salah satu dari lima tanaman sereal top di dunia dan ditanam di banyak negara. Di beberapa negara yang sering kekurangan air, sorgum sering dijadikan tanaman pokok alternatif. Karena sorgum adalah tanaman yang bergizi tinggi, kuat dan tidak memerlukan banyak sumber daya alam seperti air untuk tumbuh, kini ia ditanam di banyak negara termasuk Amerika Serikat dan Indonesia. 

sorgum putih, sorgum cokelat, sorgum merah, sorgum hitam

Apa yang membuat biji-bijian sorgum istimewa? 

Biji-bijian sereal sorgum kecil, bulat, dan biasanya berwarna putih atau kuning pucat dan sudah ditambahkan dalam diet manusia sejak zaman kuno. Biji-bijian Sorgum bebas gluten secara alami dan karena memiliki rasa yang netral, sorgum sering digunakan sebagai sumber untuk tepung gluten free.

Sorgum juga memiliki kadar energi, serat makanan, antioksidan tinggi dan nutrisi lainnya yang penting untuk tubuh kita sehingga kita bisa merasa kenyang dan berenergi lebih lama. Karena memiliki rasa yang netral, sorgum ideal untuk diolah untuk produk makanan gluten free. Saat ini sorgum memiliki 5 warna, yaitu putih/kuning pucat, merah, cokelat, hitam, dan ungu. Semakin gelap warnanya, semakin tinggi kadar antioksidannya. Sorgum utuh (whole grain) adalah sumber serat dan protein hebat yang menambahkan rasa nutty kepada resep.

 

Tekstur dan Rasa 

Sorgum untuk dikonsumsi biasanya terdiri dari 6 jenis bentuk. Yaitu, biji-bijian utuh, mutiara, tepung, sirup, dedak, dan serpihan. Karena itu sorgum adalah bahan yang cocok untuk berkreasi. Sorgum cocok untuk penderita celiac karena gluten free dan juga cocok untuk penderita diabetes karena memiliki kadar gula yang rendah walaupun memiliki cita rasa yang cenderung manis.
 

Biji-bijian

Tergantung dari jenis sorgum yang ditanam, biji-bijian sorgum biasanya memiliki perpaduan rasa yang agak manis, nutty, dan memiliki tekstur yang kenyal sehingga bisa dimakan utuh seperti jagung atau nasi. Sorgum putih memiliki rasa yang manis sedangkan semakin gelap warna biji-bijian sorgumnya, semakin kuat cita rasa nuttynya (kacang- kacangan).

 

Sirup

Sirup sorgum memiliki warna cokelat muda dan memiliki cita rasa khas yang manis, nutty, rich dan sedikit mirip karamel. Sering dipakai sebagai alternatif gula dan pemanis buatan karena rendah kalori walau memiliki rasa manis yang hampir sama dengan gula. Sehingga bisa mempertahankan cita rasa camilan favorit kita.

 

Tepung

Tepung sorgum adalah pengganti tepung terigu yang bebas gluten. Ia juga memiliki cita rasa khas sorgum, yaitu manis dan nutty tergantung pada jenis biji sorgum yang dipakai. Walau cocok untuk membuat roti dan muffin, tetapi tidak semua resep cake, cookies dan makanan manis lainnya yang menggunakan tepung terigu bisa diganti dengan tepung sorgum karena bisa mengalahkan rasa dari bahan lainnya.

Tepung sorgum dari varian berwarna hitam cocok digunakan untuk membuat makanan panggangan yang rasa cokelat, roti whole grain dan sebagai pewarna gelap alami.

 

Pearled sorgum

Selain dijual dalam bentuk whole grain atau utuh, biji sorgum juga dijual dalam bentuk pearled. Pearling adalah proses di mana lapisan kulit luar dan sebagian benih dari biji sorgum dihilangkan. Waktu memasak biji pearled sorgum lebih cepat dan mengandung tingkat pati yang lebih tinggi sehingga cocok digunakan untuk resep panggangan tertentu seperti kue. Pearled sorgum juga menjadi alternatif yang sangat baik untuk nasi putih dan couscous.

Baca juga: MENGENAL SORGUM: KANDUNGAN GIZI, MANFAAT KESEHATAN, EFEK SAMPING DAN CARA MENAMBAHKAN SORGUM DALAM DIET


Cara memasak sorgum

Sorgum matang bisa dibekukan dan dipanaskan kembali tanpa kehilangan rasa dan teksturnya yang luar biasa. Karena ini, kita bisa membuat sorgum sekaligus dalam jumlah banyak dengan banyak macam kaldu, bumbu dan rempah-rempah. Setelah matang, bisa dibagi berdasarkan porsi dan rasa dan dibekukan untuk dipakai nanti. Berikut adalah beberapa cara memasak biji-bijian sorgum.

 

Stovetop

Whole Grain: Gunakan perbandingan 1 cup biji sorgum : 4 cup air putih atau air kaldu.

Pearled Grain: Gunakan perbandingan 1 cup biji sorgum : 3 cup air putih atau air kaldu.

Cara masak: 

  1. Bilas biji sorgum.
  2. Didihkan air di panci/pot, lalu masukkan biji sorgum dan tutup dengan rapat. 
  3. Turunkan panasnya hingga medium dan masak selama 30-50 menit hingga lunak. 
  4. Aduk sesekali dan tambah air putih atau/air kaldu bila perlu. 
  5. Setelah biji sorgum sudah menyerap semua airnya, aduk dengan garpu.

 

Pressure Cooker (6 QT)

Setiap perangkat akan mempunyai setting yang berbeda. Gunakan petunjuk ini hanya sebagai pedoman umum

Whole Grain: Gunakan perbandingan 1 cup biji sorgum : 2 cup air putih atau air kaldu.

Pearled Grain: Gunakan perbandingan 1 cup biji sorgum : 3 cup air putih atau air kaldu

Cara masak:

  1. Bilas biji sorgum. Masukkan cairan dan biji sorgum ke dalam pot pressure cooker. 
  2. Set ke high pressure dan masak selama 20 menit untuk whole grain dan 15 menit untuk pearled grain
  3. Setelah selesai memasak, lepaskan tekanan sebelum membuka tutupnya.
  4. Tiris sisa cairan, aduk sorgum dengan garpu dan siap dihidangkan.

 

Slow Cooker (4 QT)

Setiap perangkat akan mempunyai setting yang berbeda. Gunakan petunjuk ini hanya sebagai pedoman umum

Whole Grain: Gunakan perbandingan 1 cup biji sorgum : 4 cup air putih atau air kaldu.

Pearled Grain: Gunakan perbandingan 1 cup biji sorgum : 3 cup air putih atau air kaldu

Cara masak:

  1. Bilas biji sorgum. Masukkan cairan dan biji sorgum ke dalam pot slow cooker. 
  2. Set high dan masak selama 4.5 ~ 5 jam untuk whole grain dan 4 jam untuk pearled grain
  3. Selesai memasak, tiris sisa cairan, aduk sorgum dengan garpu dan siap dihidangkan.

 

Menyimpan sorgum

Biji whole grain sorgum bisa disimpan di tempat yang sejuk dan gelap. Gunakan toples kedap udara supaya tahan lebih lama. Sorgum yang sudah dimasak dapat disimpan dalam wadah tertutup tahan 7 hari dalam kulkas. Jika dibekukan, sorgum matang bisa disimpan hingga 2 bulan.

Tepung sorgum

Simpan tepung sorgum dalam kantong plastik freezer, wadah beling atau wadah metal yang anti lembab dan uap. Simpan di tempat yang sejuk, kering dan gelap jika akan dipakai dalam beberapa bulan ke depan. Simpan dalam kulkas jika ingin menyimpannya lebih lama.

Baca Juga: APA ITU PROSES FERMENTASI LACTO? METODE MEMBUAT ACAR YANG MENGGUGAH SELERA

You Might Like

More Post >
Card image cap

Apa itu Kacang Ginkgo?Kacang ginkgo, juga dikenal sebagai kacang ginkgo, adalah salah satu jenis ...

Continue Reading
Card image cap

Apa itu flaxseed?Flaxseed adalah biji-bijian dari tanaman flax (Linum usitatissimum). Berasal dar ...

Continue Reading
Card image cap

Apa itu Chia seed?Chia seed adalah biji-bijian hitam kecil yang berasal dari tanaman gurun Salvia ...

Continue Reading

Discussion