MANFAAT LUAR BIASA GINSENG UNTUK KESEHATAN TUBUH YANG OPTIMAL
Image by nunawwoofy
Sekilas tentang ‘Ginseng’
Ginseng adalah tumbuhan herbal yang berasal dari China. Namun kini, ginseng juga sudah dibudidayakan di Amerika Utara dan berbagai negara Asia lainnya seperti Jepang, Korea Selatan, Vietnam dan juga Indonesia. Ginseng sudah sejak lama terkenal karena akarnya sering digunakan sebagai obat tradisional atau tonik untuk meningkatkan kesehatan tubuh.
Jenis ginseng
Terdapat 2 jenis ginseng, yaitu ginseng Korea dan Amerika. Ginseng Korea, atau dikenal juga sebagai Panax ginseng, lebih banyak ditemukan di Korea, China dan Siberia. Ginseng Korea memiliki rasa yang pahit dan manis. Sementara, Ginseng Amerika atau dikenal juga sebagai Panax quinquefolius, lebih banyak ditemukan di Amerika Utara. Ginseng Amerika memiliki rasa yang tidak terlalu pahit dibandingkan dengan ginseng Korea.
Baca Juga: MENJELAJAHI DUNIA GINSENG: APA PERBEDAAN GINSENG AMERIKA, TIONGKOK DAN KOREA SERTA APLIKASI KULINERNYA
Manfaat kesehatan Ginseng Amerika
Berikut adalah manfaat Ginseng Amerika bagi kesehatan tubuh.
1. Mencegah flu dan pilek
Sudah tidak perlu diragukan lagi, manfaat utama ginseng adalah kemampuannya untuk meningkat daya tahan tubuh untuk melawan berbagai infeksi dan penyakit. Ginseng dapat mencegah flu dan pilek karena berbagai gizi yang terkandung di dalamnya dapat memperkuat daya tahan tubuh. Hal tersebut sudah dibuktikan oleh sejumlah penelitian. Tidak sebatas mencegah flu saja, ginseng amerika juga bisa mempercepat proses pemulihan tubuh ketika sedang sakit flu.
2. Menstabilkan kadar gula darah
Sejumlah penelitian telah membuktikan bahwa ginseng sangat bermanfaat untuk penderita diabetes tipe 2. Kandungan senyawa ginsenosides dalam ginseng diketahui dapat mengurangi kadar gula darah, menjaganya agar tetap stabil dan mencegah terjadinya resistensi insulin.
3. Mengurangi peradangan
Selain untuk menstabilkan kadar gula darah, kandungan senyawa ginsenosides dalam ginseng juga diketahui memiliki efek anti radang. Karena memiliki efek anti radang, ginseng amerika sangat baik untuk dikonsumsi untuk mengurangi peradangan dan keluhan tertentu akibat peradangan, seperti nyeri atau pembengkakan di tubuh.
Manfaat kesehatan Ginseng Korea
Berikut adalah manfaat Ginseng Korea bagi kesehatan tubuh.
1. Meningkatkan daya tahan tubuh
Sama seperti ginseng amerika, manfaat utama ginseng korea adalah kemampuannya untuk meningkat daya tahan tubuh untuk melawan berbagai infeksi dan penyakit. Hal tersebut pun sudah dibuktikan oleh sejumlah penelitian. Bahkan menurut sebuah penelitian, pasien kanker perut yang telah menjalani pengobatan kemoterapi mengalami peningkatan daya tahan tubuh dan stamina setelah mengkonsumsi ekstrak ginseng merah.
2. Menjaga kesehatan otak
Ginseng juga diketahui sangat bermanfaat bagi kesehatan otak. Sejumlah studi telah mengungkapkan bahwa ekstrak ginseng korea yang kaya akan antioksidan dan memiliki efek anti radang sangat bermanfaat untuk meningkatkan fungsi dan kesehatan otak. Ginseng korea juga diketahui sangat baik untuk dikonsumsi khususnya bagi lansia untuk mengurangi risiko terjadinya berbagai masalah pada otak seperti demensia, penyakit Parkinson dan stroke.
3. Bantu mengobati penyakit paru-paru
Selain menjaga kesehatan otak, efek anti radang, antioksidan dan antibakteri ginseng korea juga diketahui sangat bermanfaat untuk mengatasi masalah pada paru-paru seperti penyakit paru obstruktif kronik (PPOK) dan bronkitis akut. Bahkan, sebuah penelitian mengungkapkan bahwa ginseng korea dapat mengurangi peradangan paru-paru dan memperbaiki jaringan paru-paru.
Cara mememperoleh manfaat ginseng
Berikut adalah langkah-langkah sederhana untuk mengolah ginseng agar bisa memperoleh manfaatnya:
- Bersihkan tanah dan kotoran yang menempel pada akar ginseng dengan sikat atau kain halus yang dibasahi dengan air
- Kupas kulit luar dengan pisau atau pengupas, lalu potong ujung-ujungnya
- Rendam dalam air dingin selama 2-3 jam
- Rebus air dalam panci dan berikan potongan akar yang sudah direndam, kemudian biarkan mendidih selama 20-30 menit
- Setelah direbus, angkat dan biarkan hingga adem
- Setelah adem, iris akar tipis-tipis agar lebih mudah dikonsumsi atau bisa juga mengeringkan akar terlebih dahulu sebelum diiris
- Akar ginseng sudah siap untuk dikonsumsi.
Hal yang harus diperhatikan jika ingin mengkonsumsi ginseng
Meski merupakan tanaman herba, mengkonsumsi ginseng, baik yang versi korea atau amerika, harus diperhatikan. Secara umum, ginseng baik dikonsumsi sebagai suplemen tambahan untuk meningkatkan kesehatan. Namun, ginseng tidak dianjurkan untuk diberikan bagi siapapun, khususnya kepada bayi dan anak-anak yang sedang mengkonsumsi obat-obatan tertentu. Sebabnya, mengkonsumsi ginseng bersamaan dengan obat-obatan dikhawatirkan dapat menimbulkan efek interaksi obat.
Selain itu, ginseng juga tidak aman untuk dikonsumsi terutama bagi yang memiliki kondisi atau penyakit tertentu seperti:
- Ibu yang lagi hamil atau menyusui
- Penderita autoimun
- Gangguan pembekuan darah
- Penyakit jantung
- Insomnia
- Skizofrenia
- Kondisi yang sensitif terhadap hormon, seperti kanker payudara, rahim dan ovarium, serta endometriosis atau fibroid rahim
- Pasien yang akan menjalani tindakan medis tertentu, seperti transplantasi organ atau operasi
Oleh karena itu, sebaiknya konsultasi dengan dokter terlebih dahulu jika ingin mengkonsumsi ginseng, terutama jika memiliki kondisi kesehatan tertentu atau sedang mengkonsumsi obat-obatan. Sehingga setiap individu dapat menikmati manfaat ginseng secara maksimal.