KURMA AJWA: KANDUNGAN GIZI DAN MANFAAT KESEHATANNYA

KURMA AJWA: KANDUNGAN GIZI DAN MANFAAT KESEHATANNYA
Image by ROHE Creative Studio

Kurma ajwa adalah salah satu jenis kurma yang sangat istimewa, terutama karena berasal dari Madinah, Arab Saudi. Kurma ini memiliki tekstur yang lembut, rasa manis yang khas, serta berbagai manfaat kesehatan yang luar biasa. Tak heran jika kurma ajwa sering dikonsumsi sebagai bagian dari pola makan sehat. Lantas, apa saja manfaat kesehatan kurma ajwa? Simak terus artikel ini!


Manfaat Kesehatan Kurma Ajwa

Berikut adalah manfaat kurma ajwa bagi kesehatan tubuh:


1. Meningkatkan energi

Kandungan gula alami dalam kurma ajwa, yaitu fruktosa dan glukosa, sangat tinggi. Oleh karena itu, kurma ajwa bisa menjadi sumber energi yang baik bagi tubuh, terutama saat beribadah puasa. Karena fruktosa dan glukosa sangat mudah diserap oleh tubuh, kurma ajwa dapat dikonsumsi saat sahur sehingga tubuh tidak mudah lelah saat berpuasa. Sebaliknya, kurma ajwa juga dapat dikonsumsi saat berbuka karena dapat mengembalikan energi tubuh dengan cepat setelah seharian berpuasa.


2. Menjaga kesehatan saluran pencernaan

Kandungan serat yang tinggi dalam kurma ajwa dapat mencegah sembelit, yang seringkali terjadi akibat perubahan pola makan selama berpuasa. Selain itu, kurma ajwa juga diketahui mengandung prebiotik dan antioksidan polifenol, yang dapat membantu melancarkan pencernaan dan mendorong pertumbuhan bakteri baik di usus.


3. Menjaga kadar gula darah

Meski memiliki rasa yang manis, kurma ajwa justru dapat mengendalikan kadar gula darah. Menurut penelitian, kandungan antioksidan polifenol dalam kurma ajwa dapat mencegah lonjakan kadar gula darah setelah makan. Selain itu, mengkonsumsi makanan yang kaya akan polifenol, seperti kurma ajwa, juga dapat mengurangi risiko terjadinya penyakit diabetes tipe 2.  

Meski demikian, kurma ajwa tidak boleh dikonsumsi secara berlebihan. Hal tersebut dikarenakan kandungan gulanya yang tinggi, dan indeks glikemiknya yang sedang. Alhasil, jika dimakan secara berlebihan, hal tersebut justru bisa meningkat kadar gula darah. 


4. Mengurangi kolesterol

Menurut penelitian, kandungan senyawa phytosterol dalam kurma ajwa dapat mengurangi kadar kolesterol LDL (kolesterol jahat), sehingga mengurangi risiko terjadinya serangan jantung, stroke, atau masalah jantung lainnya.


5. Meningkatkan daya tahan tubuh

Karena kaya akan antioksidan seperti antosianin dan polifenol, kurma ajwa dapat meredakan peradangan, dan meningkatkan daya tahan tubuh untuk melawan kuman dan virus penyebab penyakit. Selain itu, kurma ajwa juga mengandung berbagai vitamin dan mineral penting seperti vitamin C, vitamin B kompleks, dan zat besi.

*Fun fact: Senyawa antosianin juga memberikan kurma ajwa warna cokelat kehitaman khasnya.


6. Mencegah penyakit kronis

Seperti yang dibahas sebelumnya, kandungan antioksidan polifenol dan antosianin dalam kurma ajwa sangat tinggi. Antioksidan sangat penting untuk melawan radikal bebas berlebihan dalam tubuh. Jika berlebihan, radikal bebas dapat merusak sel-sel tubuh dan meningkatkan risiko terjadinya penyakit kronis, seperti penyakit jantung, kanker, dan diabetes.


7. Menambah jumlah ASI

Kurma ajwa juga dapat meningkatkan produksi ASI karena mengandung nutrisi penting seperti karbohidrat, protein, vitamin dan mineral. Selain itu, penelitian juga menunjukkan bahwa kurma ajwa dapat merangsang produksi hormon oksitosin dan prolaktin, yaitu hormon yang berperan dalam produksi ASI.


8. Mencegah anemia

Kurma ajwa merupakan salah satu buah-buahan yang mengandung zat besi. Asupan zat besi yang cukup sangat penting untuk menghindari anemia defisiensi besi. Beberapa gejala yang bisa dialami jika seseorang mengalami anemia defisiensi besi adalah kulit pucat, lesu atau lemas, mudah lelah, pusing, nafsu makan menurun, dan detak jantung yang lebih cepat atau berdebar-debar.


Kesimpulan

Kurma ajwa bukan hanya sekadar cemilan manis yang lezat, tetapi juga memiliki berbagai manfaat kesehatan yang luar biasa. Dari meningkatkan energi, hingga menjaga kesehatan jantung dan saluran pencernaan, kurma ajwa adalah pilihan makanan sehat yang layak dikonsumsi setiap hari. Jadi, jangan ragu untuk menambahkan kurma ajwa ke dalam pola makan harian Anda, dan rasakan manfaat kesehatannya secara menyeluruh!

Published : 10/02/2025
Written By : The Healthy Belly

You Might Like

More Post >
KEJU HALLOUMI: KANDUNGAN GIZI DAN MANFAAT KESEHATANNYA
Continue Reading
KEJU RICOTTA: KANDUNGAN GIZI DAN MANFAAT KESEHATANNYA
Continue Reading
MEET the AUTHOR
The Healthy Belly

Discussion

Top Picks

MAKANAN TERBAIK UNTUK BUKA PUASA: PILIHAN YANG SEHAT DAN BERGIZI
Continue Reading
WASPADA! 8 PENYAKIT SETELAH LEBARAN YANG RENTAN TERJADI!
Continue Reading
SEMBELIT: CARA MENCEGAHNYA SAAT BERPUASA
Continue Reading
4 RESEP MENU TAKJIL YANG LEZAT DAN MUDAH DIBUAT UNTUK BUKA PUASA
Continue Reading