TUMIS BROKOLI SCALLOP SAUS X.O.

0 made this recipe

Prep

30 menit

Cook

20 menit

Yield

1 Porsi

Ingredients

  • 250 gram Brokoli (Potong-potong, lalu cuci bersih)
  • 200 gram Scallop (Cuci bersih)
  • 2 siung Bawang Putih (Haluskan)
  • 3 siung Bawang Merah (Haluskan)
  • 2 ruas Jahe
  • 1 buah Cabe Merah (Iris tipis)
  • ½ buah Bawang Bombay (Iris tipis)
  • 1 sdt Kecap Asin
  • 2 sdt Saus Tiram
  • ½ sdt Bubuk Kaldu Ayam
  • 2 sdt Tepung Maizena
  • 50 mL Air Putih
  • Bubuk Merica secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Minyak Goreng secukupnya

Instructions

  1. Siapkan wadah dan tata scallop di atasnya. Berikan bubuk merica dan garam secukupnya, aduk hingga rata, lalu sisihkan selama ± 5 menit agar bumbu meresap.
  2. Panaskan minyak di wajan. Setelah minyak sudah cukup panas, masukkan scallop dan tumis hingga matang. Setelah matang, angkat dan tiris.
  3. Panaskan minyak lagi di wajan. Setelah minyak sudah cukup panas, masukkan bawang putih, bawang merah, bawang bombay, cabe merah dan jahe. Tumis hingga harum dan layu.
  4. Setelah bawang putih, bawang merah, bawang bombay, cabe merah dan jahe sudah harum, masukkan brokoli. Tumis hingga brokoli matang.
  5. Setelah brokolinya sudah matang, masukkan scallop. Lalu, berikan kecap asin, saus tiram, bubuk kaldu ayam, tepung maizena dan air putih. Aduk semua hingga rata dan koreksi rasa jika perlu.
  6. Setelah semua sisi brokoli dan scallop sudah diselimuti dengan saus, matikan kompor, angkat dan sajikan ke piring.
  7. Tumis brokoli scallop saus X.O. sudah siap untuk dimakan.