TAHU CAIPO

0 made this recipe

Prep

30 menit

Cook

30 menit

Yield

1 Porsi

Ingredients

  • 3 siung Bawang Putih (Haluskan)
  • 2 ruas Jahe (Iris tipis)
  • 150 gram Daging Babi (Iris tipis)
  • 1 buah Tahu Takwa
  • 100 gram Caipo
  • 1 sdt Tepung Sagu
  • 1 sdm Kecap Asin
  • 2 sdm Saus Tiram
  • 3 sdm Kecap Manis
  • 200 mL Kuah Kaldu Ayam
  • Garam secukupnya
  • Bubuk Merica secukupnya
  • Minyak secukupnya

Instructions

  1. Siapkan mangkok. Masukkan daging babi lalu berikan kecap asin dan tepung sagu. Aduk semua hingga rata lalu sisihkan selama 15 menit agar bumbu lebih meresap.
  2. Setelah 15 menit, panaskan minyak di wajan. Masukkan bawang putih dan jahe. Tumis hingga harum.
  3. Setelah bawang putih dan jahe sudah harum, masukkan daging babi. Aduk semua hingga rata dan masak hingga daging babi empuk.
  4. Setelah daging babi sudah empuk, masukkan tahu dan berikan saus tiram, kecap manis dan kuah kaldu. Aduk semua hingga rata dan masak hingga mendidih.
  5. Setelah mendidih, kecilkan api dan masak lagi selama 15 menit agar bumbu lebih meresap ke tahu.
  6. Setelah 15 menit, masukkan caipo, aduk-aduk sebentar, lalu matikan apinya dan sajikan.