Puding Unicorn Crumble

0 made this recipe

Prep

15 menit

Cook

35 menit

Yield

6 Porsi

Ingredients

  • 1Liter UHT plain full cream
  • 2 bungkus nutrijell rasa strawberry youghurt
  • 2 sdm gula pasir
  • 1/2 bungkus silky puding Taro
  • 1/2 bungkus silky puding Bubble Gum
  • 6-8 buah roma kelapa biskuit
  • Whipped cream bubuk
  • Air es

Instructions

1. Bagi 1liter susu UHT menjadi 3 bagian
2. Wadah 1 : Masukkan 2 bungkus nutrijell Strawberry youghurt, susu uht dan gula pasir. Masak lalu aduk hingga mendidih, tuangkan di wadah/jar. Diamkan hingga setengah  set
3. Wadah 2 : Masukkan susu uht dan silky puding rasa Taro, masak lalu aduk hingga mendidih. Tuang di wadah 1 yg sudah setengah set secara perlahan. Tunggu hingga set.
4. Wadah 3 : Masukkan susu uht dan silky puding rasa Bubble Gum, masak lalu masuk hingga mendidih. Tuang di wadah yg sudah ada lapisan puding strawberry youghurt dan taro. Lakukan hingga semua tersusun hingga berbentuk layer. Diamkan hingga dingin.
5. Masukkan ke dalam kulkas hingga set.
6. Hancurkan roma kelapa biskuit sehingga seperti crumble
7. Kocok whiped cream bubuk  dg 2-5 sdm air es, mixer dg kecepatan tinggi hingga membentuk cream kaku berjejak.
8. Masukkan ke dalam paping bag lalu hias diatas puding dan crumble bentuk seperti tanduk unicorn.