Belut Unagi Panggang saus kabayaki

0 made this recipe

Hidangan belut khas Jepang dengan saus yang asin, manis dan gurih

Prep

5 min

Cook

10 min

Yield

4 Porsi

Ingredients

  • 2 belut air tawar (unagi) yang sudah di filet
  • 60 ml Mirin
  • 20 ml Sake
  • 33 gr Gula
  • 60 ml Kecap Asin Jepang
  • Minyak Goreng

Instructions

Cara membuat Saus Kabayaki:

  1. Dalam panci kecil, masukkan mirin, sake dan gula.
  2. Dengan api sedang, aduk-aduk campuran hingga gula larut dan masukkan kecap asin.
  3. Setelah mendidih, kecilkan api dan tunggu hingga berbuih dan mengental. Larutan akan menyusut menjadi kurang lebih ⅓ ukuran awal. 
  4. Jika merasa larutan saus terlalu kental, tambahkan air putih sedikit demi sedikit untuk mengencerkan larutan.
  5. Angkat, sisihkan dan tunggu dingin.
    Note: Jika tidak habis, saus bisa disimpan selama 3 bulan dalam kulkas.

Cara memanggang belut:

  1. Potong fillet belut menjadi potongan berukuran 10 cm, lalu dengan kuas, olesi kedua sisinya dengan saus unagi.
  2. Lapisi loyang dengan kertas timah agar mudah dibersihkan dan olesi atau semprotkan minyak ke kertas timah.
  3. Letakkan potongan unagi di atas kertas timah, dengan sisi kulit menghadap ke bawah. 
  4. Panggang dengan suhu tinggi (sekitar 260c). 
  5. Keluarkan belut secara berkala untuk dibalik dan oleskan kembali saus Unagi.
  6. Saat saus menggelembung dan bertekstur seperti karamel, unagi/belut sudah siap untuk diberi lapisan saus kabayaki lagi. 
  7. Ulangi langkah ini sekitar lima hingga enam kali sampai unagi/belut matang.
  8. Akhiri dengan membiarkan pinggiran unagi garing.
  9. Segera sajikan dengan nasi hangat atau dinginkan dan disimpan dalam freezer untuk dinikmati nanti.