Goguma Mattang Ubi Karamel

0 made this recipe

Ubi karamel atau lebih dikenal sebagai Goguma Mattang di korea adalah snack yang sangat populer dan sering ditemukan di berbagai rest-stop korea.

Prep

10 min

Cook

15 min

Yield

5 Porsi

Ingredients

  • 2 biji Ubi Jalar ukuran besar
  • 100 gr Gula Pasir
  • 3 Sdm Minyak Goreng untuk karamel
  • Minyak goreng untuk goreng ubi
  • 1 Sdt biji wijen sangrai
  • Sejumput Garam

Instructions

Persiapkan Ubi:

  1. Bersihkan Ubi, lalu kupas dan potong-potong ubi menjadi dadu.
  2. Kukus ubi sebentar hingga setengah matang. Angkat dan tiris air.
  3. Lalu, di wajan, panaskan minyak dan goreng ubi tersebut hingga matang dan berkulit.
  4. Angkat, tiris di atas tisu dapur dan sisihkan.

Saos Karamel:

  1. Di wajan non-stick, masukkan 3 Sdm minyak dan tuang gula pasir setelah itu. Masak dengan api kecil. Tunggu sebentar hingga setengah dari gula tersebut meleleh.
  2. Setelah gula mulai meleleh, perlahan goyangkan panci agar gula tidak hangus.
  3. Saat gula sudah berubah warna menjadi kecoklatan dan berbuih, langsung masukkan ubi dan sejumput garam.
  4. Aduk rata hingga semua ubi terlapisi karamel dan angkat ubi. Istirahatkan ubi panas hingga suhu ubi hangat.
  5. Letakkan ubi di piring, taburkan biji wijen dan sajikan.