Pa Muchim (Salad Daun Bawang Korean Green Onion Salad)

0 made this recipe

Salah satu banchan yang wajib ada saat makan korean BBQ. Sangat cocok untuk bikin ssam

Prep

10 min

Cook

10 min

Yield

4 Porsi

Ingredients

  • 4 batang Daun bawang spring onion
  • 1 sdm kecap asin
  • 1 sdm bubuk cabai korea (gochugaru)
  • 1 sdt gula
  • 1 sdm cuka beras (rice vinegar)
  • 1 sdm minyak wijen
  • 1/2 sdt biji wijen sangrai
  • 1 sdm ekstrak plum korea maeshil cheong (opsional)
  • 1 sdt cuka beras untuk merendam

Instructions

  1. Potong dan pisahkan bagian putih dan bagian hijau daun bawang.
  2. Belah hanya bagian putih daun bawang menjadi dua memanjang. 
  3. Ratakan daun bawang di atas talenan, dan gunakan pisau biasa atau pisau khusus pemotong daun bawang untuk mengiris panjang dan tipis-tipis sepanjang 5-6 cm. 
  4. Rendam irisan daun bawang dalam air dingin dengan 1 sdt cuka selama 5 menit. 
  5. Setelah itu, tiris dan gunakan salad spinner supaya daun bawang lebih kering.
  6. Dalam mangkuk besar, masukkan kecap asin, gochugaru, gula, cuka, ekstrak plum Korea (jika pakai), minyak wijen, biji wijen panggang dan irisan daun bawang. 
  7. Aduk perlahan hingga semua bahan tercampur rata.
  8. Sajikan salad daun bawang dengan daging panggang Korea favorit.