Gepuk Serundeng Kelapa

0 made this recipe

Menu Idul Adha dari olahan daging sapi, bisa disimpan di freezer dan siap digoreng kapan saja, yuk dicoba

Prep

45 menit

Cook

2 jam

Yield

15 Porsi

Ingredients

  • 500 gr daging sapi
  • 1 bks santan instan
  • 2 sdm garam
  • 1 sdt merica
  • 2 keping gula merah
  • 1 bks asam, ambil airnya
  • 1,5 liter air
  • 1 butir kelapa, parut
  • Bumbu halus
  • 8 siung bawang merah
  • 4 soung bawang putih
  • 1 ruas jahe
  • 3 ruas lengkuas
  • 3 butir kemiri
  • Minyak untuk menumis dan menggoreng

Instructions

Rebus daging kurang lebih 30 menit, buang airnya

Potong daging sesuai selera, pipihkan dengan ulekan

Tumis bumbu halus sampai tanak, masukkan daging dan air

Tambahkan gula, garam, merica, santan instan dan kelapa parut, aduk rata. Masak sampai airnya menyusut, sesekali diaduk

Panaskan minyak, goreng sampai kecoklatan. 

Jika tidak ingin  digoreng. Pindahkan gepuk ke teflon, masak sampai kelapa kecoklatan/kering.

Gepuk siap dinikmati, ini empuk banget