SINGKONG GORENG

0 made this recipe

Prep

20 menit

Cook

20 menit

Yield

4 Porsi

Ingredients

  • 2 buah Singkong (Cuci bersih, kupas kulit, iris sesuai selera)
  • 2 siung Bawang Putih (Haluskan)
  • 1 sdt Ketumbar (Haluskan)
  • 2 sdm Margarin
  • Garam secukupnya
  • Minyak secukupnya
  • Air Putih secukupnya

Instructions

  1. Didihkan air secukupnya di dalam panci. Setelah air mendidih, masukkan singkong dan rebus hingga matang.
  2. Setelah singkong sudah matang, angkat, tiris dan sisihkan hingga adem.
  3. Panaskan minyak dan lelehkan margarin di wajan. Setelah minyak sudah cukup panas dan margarin sudah meleleh, masukkan bawang putih. Tumis hingga harum.
  4. Setelah bawang putih sudah harum, masukkan singkongnya. Goreng hingga matang dan warnanya berubah menjadi emas kecoklatan.
  5. Berikan ketumbar yang sudah dihaluskan dan garam secukupnya. Aduk semua hingga rata.
  6. Setelah matang, angkat, tiris dan sajikan dengan saus tomat atau sambal.