TRUFFLE FRIES

0 made this recipe

Prep

20 menit

Cook

40 menit

Yield

1 Porsi

Ingredients

  • 500 gram Kentang (Potong Julienne atau Batonnet)
  • 3 sdm Olive Oil
  • 1 sdm Minyak Truffle
  • 25 gram Keju Parmesan
  • Daun Parsley secukupnya (Haluskan)
  • 1 siung Bawang Putih (Haluskan)
  • 3 sdm Mayones
  • 1 sdm Air Jeruk Lemon
  • Garam secukupnya
  • Bubuk Merica secukupnya

Instructions

  1. Panaskan oven terlebih dahulu dengan suhu 200°C.
  2. Siapkan wadah. Masukkan kentang, olive oil, garam dan merica bubuk. Aduk semua hingga rata.
  3. Setelah semua sudah diaduk rata, siapkan loyang dan lapisi dengan baking paper. Lalu, pindahkan kentangnya ke loyang tersebut.
  4. Masukkan loyang ke dalam oven dan panggang dengan suhu 200°C hingga matang atau selama ± 40-50 menit dan warna kentang sudah berubah menjadi kuning emas. Masing-masing oven memiliki waktu memanggang yang berbeda, sesuaikan dengan oven masing-masing.
  5. Setelah matang, keluarkan loyangnya. Berikan french fries minyak truffle, keju parmesan dan daun parsley. Aduk semua hingga rata.
  6. Siapkan mangkok dan tuang french fries nya dan sajikan saat masih hangat.
  7. Agar lebih nikmat, truffle fries bisa disajikan dengan saus mayones sebagai pendamping. Untuk membuatnya, siapkan wadah dan masukkan bawang putih, mayones, air jeruk lemon, secubit garam dan secubit bubuk merica. Aduk semua hingga rata.