TIMUN CAH WORTEL DAN BAKSO UDANG

0 made this recipe

Masakan rumahan yang cepat dibuat. Biasanya menggunakan udang segar atau ebi. Tapi, supaya lebih praktis, pakai bakso udang. Lezatnya ga kalah!

Prep

15 min

Cook

15 min

Yield

3 Porsi

Ingredients

  • 2 Buah Timun besar
  • ½ Batang Wortel Besar
  • 1 cm Jahe (Cincang halus)
  • 3 - 4 Butir Bawang Putih (Cincang Kasar)
  • ⅓ Sdt Garam
  • ⅓ Sdt Gula
  • 1 Sdm Kaldu Ayam Bubuk
  • 8 Biji Bakso Udang
  • Minyak Sayur

Instructions

Goreng Bakso Udang:

  1. Panaskan minyak di wajan dan goreng bakso udang hingga berwarna coklat keemasan. 
  2. Angkat dan dinginkan.
  3. Setelah cukup dingin dan bisa dipegang, iris sedang bakso udang.

Memasak Timun Cah Wortel dan Bakso Udang:

  1. Kupas Timun, kemudian buang bijinya. lalu potong potong, kemudian cuci bersih.
  2. Kupas Wortel, kemudian potong potong lebih tipis sedikit dari timun dan cuci bersih.
    Tip: Rebus potongan wortel sebentar untuk mengirit waktu saat tumis.
  3. Panaskan 2 sdm minyak di wajan. Masukkan bawang putih dan jahe cincang. Tumis hingga wangi.  
  4. Tambahkan wortel dan tumis hingga setengah matang.
  5. Lalu, tambahkan timun dan aduk sebentar. 
  6. Tambahkan air putih secukupnya dan tutup wajan. Masak hingga timun dan wortel matang dan lunak.
  7. Tambahkan kaldu ayam, garam, gula dan potongan bakso udang. Aduk dan koreksi rasa dengan menambahkan garam dan gula lagi sesuai selera. 
  8. Selesai. Sajikan dengan nasi hangat.