SUP TOMAT ALA ITALIA

0 made this recipe

Prep

15 menit

Cook

15 menit

Yield

4 Porsi

Ingredients

  • 1 sdm Mentega
  • 20 gram Bawang Bombay (Haluskan)
  • 2 siung Bawang Putih (Cincang Kasar)
  • 500 gram Tomat Merah (Cuci bersih, lalu cincang kasar)
  • 300 mL Kuah Kaldu Sapi
  • 1 buah Kentang (Kupas kulit, lalu potong kecil-kecil)
  • 1 sdt Pasta Tomat
  • 10 lembar Daun Basil Segar (Haluskan)
  • ½ sdt Oregano Kering
  • Bubuk Merica secukupnya
  • Gula Putih Pasir secukupnya
  • Garam secukupnya

Instructions

  1. Lelehkan mentega di panci. Setelah mentega sudah meleleh, masukkan bawang bombay dan bawang putih. Tumis hingga layu dan harum.
  2. Setelah bawang bombay dan bawang putih sudah layu dan harum, masukkan tomat yang telah dicincang, kuah kaldu sapi dan kentang. Masak hingga kentang lembek.
  3. Setelah kentang sudah lembek, tuang sup tersebut ke dalam blender. Lalu, blender hingga semua bahan larut.
  4. Tuang kembali ke dalam panci, lalu berikan pasta tomat, oregano, basil, bubuk merica, gula dan garam. Aduk semua hingga rata dan masak sekali lagi hingga mendidih.
  5. Setelah mendidih, matikan kompor.
  6. Siapkan mangkok dan tuang sup tomat secukupnya. Sup tomat sudah siap untuk disajikan.
  7. Agar lebih nikmat, sajikan sup tomat dengan sedikit crouton.